Wearing Fitted Dress for Curvy Body! Berikut Ini Tipsnya
Post Date: December 8, 2014

Bentuk tubuh berlekuk atau yang lebih populer dengan sebutan curvy kini sedang menjadi sebuah perbincangan, khususnya dalam tampilan fashion. Sebagian besar pemilik bentuk tubuh yang memiliki bagian menonjol pada tubuh bagian atas dan pinggul, dengan bentuk pinggang yang kecil, kini semakin tampil percaya diri dengan busana fitted atau pas badan. Tren ini semakin populer semenjak Kim Kardashian, salah satu selebrity Hollywood yang karirnya kian bersinar ini selalu telihat mengenakan busana fitted yang terlihat sexy, namun tetap terlihat anggun dan chic.

Model busana fitted tentu saja akan memberikan kesan langsing pada tubuh, asalkan ukurannya pas pada tubuh dan tidak terlalu ketat. Selain itu tidak menonjolkan kelebihan lemak pada tubuh. Bahan yang digunakan pun harus berkualitas, agar tidak mudah kusut atau tertarik, kerena model fitted atau pas badan biasanya lebih rentan terhadap kondisi tersebut.

Berbusana bagi pemilik tubuh curvy seperti Kim, agar tetap terlihat berkelas disyaratkan harus pandai dalam memilih model, motif, serta bagaimana memadu-madankan busana yang tepat. Khusus dalam memilih model busana fitted, pemilihan warna yang tepat dan minim motif, serta ukuran yang jatuh pas pada tubuh, yaitu tidak terlalu tinggi, tepat di bawah lutut, model midi, atau lainnya menjadi kriteria yang sangat penting.

Model fitted pun harus didesain dalam potongan high-tailoring yang tidak membuat busana tersebut terlihat buruk dan memberi kesan sembarang jadi. Sangat penting untuk memahami di mana letak sisi tubuh yang paling bervolume, apakah bagian payudara, pinggul, pantat, perut, atau lengan. Dengan mengerti bentuk tubuh tersebut, maka akan lebih mudah memilih detail tambahan yang tepat, sehingga tidak menambah kesan tubuh yang lebih bervolume.

Dalam menampilkan tubuh curvy dengan fitted dress, setidaknya minimal memiliki perut yang rata atau tidak buncit. Hal inilah yang menjadi kunci utama agar tetp terkesan elegan bagi wnaita bertubuh curvy. Sedngkan untuk alas kaki, kenakan sepatu dengan hak tinggi model pumps, open toe, peep toe, atau strappy, baik dengan model hak stiletto atau hak biasa.

Sumber: tabloidnova.com



RECENT NEWS
Yuk Pakai Dress Yang Cocok Buat Pesta

Selain itu dari segi model dress wanita dengan motif batik maupun motif bunga ataupun motif yang lainnya juga coco

Yuk Buat Dirimu Terkesan Lebih Tinggi dengan Tips Berpakaian Ini

Tinggi tubuh yang ideal untuk terlihat lebih cantik biasanya tidak banyak wanita yang dapat memilikinya. Namun jan

Wedding Dress untuk Si Tubuh Plus Size

Ladies, pernikahan menjadi momen yang sangat penting bagi kehidupan para wanita. Momen yang tak bisa terl

Warna Solid Cocok untuk Kesan Lebih Berisi

Selalu ada solusi untuk dapat mengatasi beberapa kelemahan yang dimiliki tubuh kita. Setiap orang tidak ada yang t

Warna Pastel Mungkin Akan Cocok Untuk Gaya Fashionmu

Sebentar lagi lebaran ladies, sudah siapkah kamu dengan baju lebaran yang cantik? Fashion bukan hanya sekedar gaya

Warna Pakaian Yang Tepat Untuk Menghadiri Pertemuan Bisnis

Percaya atau tidak, pemilihan warna busana saat bertemu seseorang yang akan mempengaruhi penilaian seseorang. Hal

Warna Kebaya yang Cocok untuk Kulit Gelap

Sebagai penduduk negara tropis, kita tentunya harus sering berhadapan dengan sinar matahari yang mana dapat membak

Warna Kebaya Yang Cocok Untuk Kulit Gelap

Seseorang yang memiliki kulit gelap sebaiknya memilih warna kebaya yang kontras dengan warna kulit. Warna-warna te

Warna Busana Sama, Tapi Gayanya Bikin Beda (Bag 2)

Kamu ingin tampil stylish ke mall bareng teman mu? Tapi masih terlihat sopan dan minimalis? Kamu bisa padukan cela

Warna Busana Sama, Tapi Gayanya Bikin Beda ( Bag 1)

Fashion bukan hanya saja anda tampil stylish dengan menggunakan model pakaian yang trend. Tapi juga memikirkan pem